Bogor24Update – Seorang pria tua berinisial KA (62) ditemukan membusuk dalam kontrakan di Kelurahan Nanggewer, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor.
Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pangestu mengatakan bahwa kondisi KA yang ditemukan warga pada Selasa malam 11 Maret 2025 itu bermula saat warga mencium aroma tak sedap ketika melintas di depan rumah korban.
“Iya tercium bau yang menyengat, biasanya korban suka duduk sambil merokok depan rumahnya,” ujar Yunli saat dikonfirmasi, Rabu, 12 Maret 2025.
Karena curiga akan bau yang menyengat, warga lalu mengecek ke dalam rumah KA dan ditemukan korban telah tak bernyawa dengan keadaan membusuk.
“Makanya curiga, terus lapor satpam dan lapor Polsek (Cibinong),” ucapnya.
Yunli mengungkapkan, dari hasil oleh tempat kejadian perkara bahwa tidak ditemukan adanya tanda-tanda kekerasan terhadap korban.
“Karena sakit sudah lama,” ungkapnya.
Kini, korban telah dievakuasi dan dikembalikan kepada pihak keluarga untuk proses pemakaman.
“Sudah dibawa oleh keluarganya,” tuturnya.
Diketahui, KA merupakan warga asal Jakarta yang tinggal sebatang kara di wilayah Cibinong.(*)