Bogor24Update – Tim PKK Kelurahan Pamoyanan keluar sebagai juara satu lomba Pangan Beragam, Bergizi, Seimbang, dan Aman (B2SA) 2023 tingkat Kota Bogor. Nantinya, tim ini akan mewakili Kota Bogor dalam lomba B2SA tingkat Provinsi Jawa Barat.
“Alhamdulillah berhasil menjadi juara satu, waktu yang disiapkan itu hanya satu minggu, ikut lomba B2SA ini,” kata Lurah Pamoyanan, Erwin Subastian, kepada Bogor24Update, Rabu, 2 Agustus 2023.
Menurut dia, keberhasilan PKK Pamoyanan yang mewakili 16 kelurahan di Kecamatan Bogor Selatan atas kerja sama tim terutama melibatkan Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Bogor.
“Ini tim work yang bekerjasama hingga menjadi juara mewakili Kecamatan Bogor Selatan,” kata Erwin.
Dalam lomba ini, tim PKK Pamoyanan menyuguhkan aneka menu makanan dan minuman, di antaranya susu, buah naga, jeruk kali, untuk makan malam nasi singkong, sup sayur ceria, rolade ikan nila, dan makan siang itu nasi jagung, pepes nila.
“Kriteria ini yang kita bisa juara satu, sesuai dengan lomba B2SA, makan yang bergizi dan cipta menu yang disuguhkannya,” jelas Erwin.
Lebih lanjut Erwin mengatakan, kegiatan ini tidak lepas dengan program penanganan stunting yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Bogor.
“Dengan menu didisplaykan dalam lomba tersebut, salah satunya untuk menunjang stunting,” tutup dia.