Pihaknya juga memastikan proses seleksi hingga menjelang tahap akhir ini sudah sesuai jadwal dan rencana serta aturan.
“Dan tanggal 30 Oktober 2024 dilakukan tandatangan kontrak sesuai dengan habis periode Dewas sebelumnya,” tandasnya.
Sementara itu, Pj Wali Kota Bogor, Hery Antasari saat dikonfirmasi menuturkan, seleski Dewas Perumda PPJ diikuti sesuai prosedural ataupun sesuai aturan dan sesuai merit sistem juga.
Nanti ketika ranahnya Wali Kota Bogor harus melihat tentunya dirinya perlu mendengarkan dari berbagai pihak dan juga berbagai ukuran.
“Ada 9 orang nanti terakhir mengerucut 3 orang. Pastinya yang terbaik, yang terpenting niatnya untuk kebaikan Kota Bogor melalui Perumda PPJ,” ungkap Hery.
Hery meminta Dewas Perumda PPJ nanti yang terpilih, bukan hanya yang berpangku tangan, menyerahkan semua kepada direksi. Namun harus ikut aktif dimulai radirkom harus dilakukan dengan baik. Sesuai jadwal, laporan, kinerja, dan pengawasan.
“Untuk Ketua Dewas yang diperpanjang, kami mendapatkan laporan dari hasil kinerja, secara periode oleh bagian ekonomi. Hasilnya baik ketua dewas dan layak dipertahankan. Berdasarkan hasil nilai saja saya,” katanya. (*)