Bogor24Update – Empop Hasbullah, seorang pegawai honorer Kecamatan Klapanunggal, Kabupaten Bogor, tak bisa menyembunyikan kebahagiannya usai resmi dilantik menjadi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) di Lapangan Tegar Beriman, Cibinong, Kamis 17 April 2025.
Pria berusia 50 tahun itu mengaku bahwa momen pelantikan ini adalah hal yang begitu ditunggu. Sebab sudah sekitar 21 tahun ia mengabdi sebagai tenaga honorer.
“Sudah lama kerja di Kecamatan Klapanunggal hampir 21 tahun. Pertama jadi tenaga sukarelawan, terus jadi tenaga out sourching, alhamdulillah dengan adanya pijakan ini kita menjadi PPPK,” ujar Empop Hasbullah kepada wartawan.
Usai resmi dilantik menjadi PPPK, Empop menuturkan bahwa dirinya ke depan akan bertugas pada bagian seksi ekonomi dan pembangunan di Kantor Kecamatan Klapanunggal.