Bogor24Update – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bogor baru menyelesaikan pleno Pemilu 2024 pada Rabu 6 Maret 2024 di Grand Ussu Hotel, Puncak, Cisarua.
Penyelesaian pleno tersebut diketahui molor dari target sesuai Peraturan KPU yakni Selasa 5 Maret 2024.
Ketua KPU Kabupaten Bogor, M Adi Kurnia mengatakan, ada beberapa faktor yang menyebabkan keterlambatan pleno tingkat kabupaten tersebut. Di antaranya adanya perbaikan input data dari kecamatan yang sebelumnya diduga bermasalah.
“Beberapa partai politik memberikan tanggapan terhadap persoalan ini, karena beberapa kecamatan melakukan perbaikan,” jelasnya.