Bogor24update – Polisi berhasil menyelamatkan seorang wanita berinisial BM (26) saat hendak melakukan aksi bunuh diri di Fly Over Cileungsi, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, pada Jumat malam, 16 Januari 2026.
Kapolsek Cileungsi, Kompol Edison, membenarkan adanya kejadian tersebut pada pukul 22.30 WIB.
“Betul, semalam ada aksi percobaan bunuh diri yang dilakukan wanita depresi mau loncat dari Fly Over Cileungsi,” ujar Edison saat dikonfirmasi, Sabtu, 17 Januari 2026.
Edison menjelaskan, korban yang hendak melakukan aksi bunuh diri pertama kali diketahui oleh pengendara ojek online (Ojol) saat melintas di kawasan tersebut.
Karena panik tidak bisa menghadang aksi korban, sang pengendara ojol langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Cileungsi.
“Kita datang ke lokasi kejadian dan benar itu wanita sudah histeris mau bunuh diri karena depresi, nangis-nangis kondisinya,” ucapnya.
Kemudian, pihak kepolisian berupaya membujuk korban untuk turun dari atas Fly Over Cileungsi yang hendak loncat.
“Akhirnya korban turun dan mau ikut petugas ke Polsek Cileungsi setelah dibujuk pelan-pelan sampai setengah jam,” tuturnya.
Dari hasil pemeriksaan, kata Edison, korban pergi dari rumahnya sejak pukul 16.00 WIB karena sedih kerap dimarahin oleh suami dan kakaknya.
“Korban ini ada konflik sama keluarganya gitu karena sering dimarahin. Jadi, korban ini punya dua anak, perempuan usia 5 tahun dan laki-laki usia 1 tahun,” ungkapnya.
Lalu, pihak kepolisian mengantarkan korban kembali pulang ke rumahnya dan melakukan mediasi dengan pihak keluarga agar kejadian serupa tidak terulang.
“Setelah kita nasihati di Polsek Cileungsi, akhirnya korban ini bersedia pulang ke rumahnya dan kita mediasikan dengan pihak keluarga,” pungkasnya. (*)




















