Bogor24Update – BisKita Trans Pakuan kini kembali mengaspal di Kota Bogor setelah sempat terhenti pada 1 Januari 2025. Pengoperasian layanan bus Buy The Service (BTS) koridor 1 dan 2 ini terhitung per 8 April 2025.
Wali Kota Bogor Dedie A. Rachim mengatakan, pengoperasian kembali BisKita sebagai wujud komitmen Pemerintah (Pemkot) Kota Bogor mengimplementasikan konsep besar “uang rakyat kembali ke rakyat” dengan menyediakan transportasi massal yang terjangkau dan efisien.
“Uang yang diperoleh dari pajak, retribusi, dan lain sebagainya kita kembalikan dalam konteks pelayanan kepada masyarakat berupa transportasi massal yang tarifnya subsidi, Insyaallah ini bisa membuat masyarakat lebih mudah untuk bermobilitas lebih murah dan ada kepastian waktu,” kata Dedie Rachim.
Untuk layanan BTS koridor 1 Cidangiang-Terminal Bubulak dan koridor 2 Terminal Bubulak-Ciawi, Pemkot Bogor mengalokasikan anggaran dari APBD 2025 yang terbagi menjadi dua tahap.
“Anggaran dibagi dua di tahun ini, anggaran dari (APBD) murni 2025 sampai dengan Oktober, kemudian dari (APBD) perubahan di Oktober sampai dengan Desember. Di 2026, Insyaallah dukungan dari DPRD kita berikan subsidi dan pastikan masyarakat menikmati layanan transportasi ini,” imbuhnya.
Dalam peresmian operasional ini, Dedie Rachim bersama unsur Forkopimda Kota Bogor turut menumpangi BisKita dari Shelter Cidangiang hingga Budi Mulia. Wali Kota juga menerima respon positif dari masyarakat pengguna BisKita.
“Warga tadi kita dengar sendiri mereka senang mengucapkan terima kasih, ada kerinduan karena kemarin hampir 4 bulan ada kekosongan layanan (BisKita) tetapi kita bisa adakan lagi dan mereka sangat berbahagia,” ungkapnya. (*)