“Ada 7 anggota legislatif di antaranya maju disini. Yang eksisting (anggota DPRD Kabupaten Bogor) hampir semua maju,” jelasnya.
Dalam Pileg 2024 nanti, Dedi menargetkan 19 kursi DPRD Kabupaten Bogor sesuai arahan saat Musyawarah Daerah (Musda). Target itu diharapkan bisa diraih lantaran adanya komposisi dari kaum milenial.
“Caleg milenial hampir setiap dapil kita ada milenialnya. Kalau persentase belum ada. Tapi semua dapil (dipastikan ada), karena diminta ada milenial maka kita adakan di setiap dapil,” ungkapnya.
Selain itu, bacaleg PKS pun memiliki latar belakang pendidikan yang baik, hal itu diharapkan bisa mendongkrak raihan kursi legislatif di tingkat daerah tersebut.
“Hampir semua caleg itu sarjana (S1). kita prioritaskan kader, orang yang sudah bekerja di partai, kita hargai untuk maju calon legislatif,” tandasnya.