Bogor24Update – PT. Medikaloka Hermina bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor untuk renovasi fasilitas umum Mandi Cuci Kakus (MCK) di Desa Pandansari RT01 RW03, Kecamatan Ciawi, Kabupaten Bogor, Senin, 7 Maret 2023.
Sekertaris Coorporasi PT. Medikal Hermina, drg. Susi Setiawaty mengatakan, kegiatan renovasi ini merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Hermina Hospitals yang ke-38 tahun 2023.
Selain itu, renovasi ini bertujuan agar masyarakat Bogor memiliki MCK yang layak. Susi mengaku untuk mendapatkan titik MCK yang kurang layak ini, pihaknya telah bekerjasama dengan Jabar Bergerak.
“Jadi titik-titiknya kami tidak nyari sendiri, kami kerjasama dengan Jabar Bergerak. Waktu itu Pak Gubernur Ridwan Kamil udah punya titik-titik di mana saja,” ujarnya.