Bogor24Update – Kepala Desa Ciangsana, Kecamatan Gunungputri, Kabupaten Bogor, Udin Saputra mengungkap warga terdampak ledakan gudang peluru belum bisa kembali ke rumah pasca ledakan semalam.
Menurut Udin, kepindahan para pengungsi itu akan ditentukan berdasarkan arahan dari pihak TNI.
“Warga sekitar khususnya Parung Pinang, Desa Ciangsana, belum diizinkan kembali oleh pihak TNI. Kami masih menunggu arahan,” ungkap Udin, Minggu 31 Maret 2024.
Baca Juga : Ledakan Gudang Peluru Gunungputri, 135 KK Diungsikan dan 31 Rumah Rusak
Udin menduga kondisi itu terjadi lantaran pasca ledakan masih ditemukan beberapa proyektil peluru.