Bogor24Update – Kepala Satuan Reskrim Polresta Bogor Kota Kompol Rizka Fadhila membenarkan istri Mustofa (30) bernama Fitri Sandayani (22) sudah ditemukan di sebuah rumah kontrakan di Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, pada 28 Oktober 2023.
“Iya sudah ketemu dan sudah kita diperiksa, termasuk minta keterangan saksi yang menemukannya,” kata Rizka saat dihubungi Bogor24Update, Kamis, 2 November 2023.
Rizka menjelaskan, sesaat setelah mendapat laporan tersebut, petugas langsung melakukan pemanggilan dan pemeriksaan terhadap Fitri. Dalam kasus ini, sambungnya, tidak ada unsur tindak pidana.
“Alasannya cuma hanya menenangkan diri,” imbuh Rizka.
Ia mengatakan, dalam pemeriksaan ini tidak ada pihak ketiga ataupun perselingkuhan maupun pemerkosaan yang terjadi selama Fitri meninggalkan rumah atau suaminya.
“Selama meninggalkan rumah, Fitri numpang di rumah temennya, kosan temannya dan itu selalu pindah-pindah,” urai dia.
Hingga kini, pihak kepolisian menyerahkan istri Mustofa ke pihak keluarga. Sementara untuk langkah selanjutnya masih menunggu hasil keputusan untuk kasus Fitri Sandayani yang meninggalkan suaminya Mustofa selama kurang lebih satu bulan itu.
Diwartakan sebelumnya, Fitri Sandayani meninggalkan suaminya di kediamannya di Kampung Situpete RT03 RW09, Kelurahan Sukadamai, Kecamatan Tanah Sareal, pada 1 Oktober 2023.
Setelah menghilang tanpa jejak, Fitri Sandayani ditemukan tanpa sengaja oleh teman Mustofa yang sedang mencari barang rongsokan pada 28 Oktober 2023.
Dia diketahui sedang duduk melamun depan rumah kontrakan yang lokasinya masih di wilayah Kecamatan Tanah Sareal.
“Saya dapat kabar dari teman saya, waktu itu tepat di hari Sabtu tanggal 28 Oktober 2023, bahwa teman saya melihat Fitri sedang duduk di rumah kontrakan,” kata Mustofa.
Mendapat informasi itu, Mustofa langsung mendatangi lokasi dan melaporkan penemuan istrinya ke pihak kepolisian. Pihak kepolisian juga sudah memintai keterangan dari Fitri.
“Iya sempat diperiksa oleh polisi, termasuk saksi yang menemukan istri saya,” ungkap Mustofa.
Menurutnya, Fitri sempat dibawa pulang ke rumahnya dan tidak ada pembicaraan yang lain. Istrinya sekarang berada bersama keluarganya.
“Waktu saya nggak nanya dan nggak sempat, sekarang tinggal bersama keluarganya, di rumah neneknya sih,” kata dia.
Mustofa mengungkapkan kecewa dengan apa yang telah dilakukan istrinya walaupun sudah kembali ditemukan.
“Kalau satu atau dua hari, mungkin bisa dipertimbangkan, tetapi ini kan satu bulan meninggalkan saya, mungkin saya tidak lanjut untuk rumah tangga kembali dengan dia,” ujarnya.
Saat ditanya mengenai biaya hidup kesehariannya selama satu bulan ini, dikatakan Mustofa, bahwa Fitri menjual perhiasan yang dibawanya ketika meninggalkan rumah tanpa izinnya.
“Perhiasan yang dibelikan oleh saya dia jual, untuk kebutuhan sehari-hari, katanya ketika kabur pertama itu ke Jakarta, masih simpang siur, lalu ditemukannya itu di Tanah Sareal,” tukasnya.