Bogor24Update – Meski tak dihadiri Koordinator sebelumnya, Musyawarah Besar Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Bogor yang diselenggarakan di Kampus STIE Dewantara pada 9 September 2023 kemarin, berlangsung sukses.
Acara ini berlangsung dalam semangat kebersamaan dan persatuan, menunjukkan bahwa mahasiswa Bogor bersatu untuk mencapai tujuan bersama. Sehingga Musawarah Besar ini menjadi momen penting dalam menentukan arah proyeksi BEM Se-Bogor.
Sehingga sangat disayangkan, dalam gelaran musyawarah tersebut Koordinator BEM se-Bogor yang sebelumnya dinilai tidak mempertanggungjawabkan kepemimpinannya.
Fikri, selaku Ketua Pelaksana acara dan Presiden Mahasiswa STIE Dewantara, menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh kampus yang telah turut hadir dalam acara tersebut.
Kehadiran aktifis dari berbagai institusi pendidikan menjadi bukti nyata semangat kolaborasi dan persatuan di antara mahasiswa se-Bogor.
“Kami selaku tuan rumah turut mengapresiasi kepada peserta yang telah hadir, tidak ada mubes selain mubes ini, dan kami BEM Se-Bogor mengecam keras kepada koordinator BSB sebelumnya karna telah lari dari tanggung jawab karena tak menghadiri Mubes ini” tegas Fikri
Hasil dari Musyawarah Besar BEM se-Bogor ini adalah terpilihnya Achmad Sobari, mahasiswa dari Kampus UIKA, sebagai Koordinator BEM se-Bogor yang baru. Keputusan ini diambil setelah melalui proses musyawarah yang demokratis dan partisipatif.
“Semoga dengan terpilihnya UIKA sebagai koordinator baru, BEM se-Bogor dapat terus mengembangkan kualitas dan berdampak baik untuk Bogor, dan Indonesia” tandas Achmad Sobari ketua Bem se-Bogor terpilih