Bogor24Update – Dua Pelaku Penjambretan di Cibadung, di kawasan Perumahan Padma Hills, Gunungsindur, Kabupaten Bogor jadi bulan-bulanan warga.
Usai mencoba melarikan diri, keduanya berhasil diamankan dan babak belur dihajar massa hingga salah satunya mengalami luka parah dan kehilangan kesadaran.
Kapolsek Gunung Sindur, Kompol Budi Santoso membenarkan peristiwa tersebut. Dia mengungkap, aksi penjambretan itu terjadi pada siang bolong, sekitar Pukul 11.00 WIB, Selasa 19 Maret 2024.
“Iya, benar. Para pelaku mencoba melakukan penjambretan sekitar pukul 11.00 WIB dan berhasil digagalkan oleh warga,” ungkap Budi.
Budi mengaku belum mengetahui secara keseluruhan kronologi kejadian tersebut. Sebab hingga ini, korban daripada penjambretan belum melaporkan kejadiannya.