Bogor24Update – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor akan segera melakukan penataan area jembatan Jalan Otto Iskandardinata (Otista) Kota Bogor.
Hal ini diketahui usai Wali Kota Bogor, Bima Arya melakukan pertemuan untuk kedua kalinya dengan para pemilik toko di Bakso Urat Asmara, Jalan Otista, Kota Bogor, Kamis, 7 Maret 2024.
“Kami meminta masukan dari warga untuk rencana penataan toko-toko di sepanjang Jalan Otista. Ini sudah pertemuan kedua, pertemuan pertama dilakukan di Balai Kota,” ujar Bima Arya.
Bima Arya mengatakan, hasil dari pertemuan kedua ini semua pemilik toko mendukung dan menyetujui penataan ini dengan beberapa catatan-catatan yang sifatnya teknis. Pihaknya akan sesegera mungkin melakukan pengerjaan.
“Saya kira minggu depan mulai ada pengerjaan,” tuturnya.
Di kawasan sepanjang jalan Otista ini nantinya akan dilakukan pembersihan dan pengecatan dengan warna cerah didominasi warna putih dan sedikit warna hijau. Pihaknya juga akan memasang awning berwarna coklat atau krem di semua toko.
Tak hanya itu, nantinya banner-banner yang sekarang menjuntai tidak akan ada lagi. Semua akan diganti dengan logo dan plang toko yang semuanya seragam agar tidak berantakan.