Selain itu, melakukan inventarisir masalah selama patroli pengawasan terhadap alat peraga sosialisasi serta melaporkan hasil patroli pengawasan Bawaslu Provinsi Jawa Barat.
Ia mengatakan, pihaknya berkomitmen untuk menciptakan lingkungan kampanye yang sejuk dan teratur. Penertiban APK adalah langkah penting dalam mencapai tujuan ini.
“Kami berharap semua pihak dapat bekerja sama untuk menciptakan kampanye yang positif dan efisien,” kata dia, kepada Bogor24Update, Selasa 17 Oktober 2023.
Ia menambahkan, upaya penertiban APK oleh Tim Tangkas Kota Bogor dan Pasukan BKO Kecamatan Bogor Barat diharapkan dapat menciptakan lingkungan kampanye yang lebih tertib.
“Untuk memastikan kepatuhan terhadap aturan kampanye. Mereka juga memberikan edukasi,” pungkas dia.