Bogor24Update – Remaja pria berinisial D dibacok empat orang tak dikenal (OTK) di wilayah Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Senin 17 November 2025.
Berdasarkan informasi yang didapat, korban berusia 20 tahun itu mengalami sejumlah luka bekas bacokan senjata tajam (Sajam) di bagian badannya.
Kapolsek Cileungsi, Kompol Edison mengungkap, peristiwa itu bermula saat korban pulang bekerja sekitar pukul 00.00 WIB menggunakan sepeda motor.
Kemudian, ketika melintas di kawasan Mekarsari, korban tiba-tiba diteriaki oleh empat pria OTK dengan dua motor yang saling berboncengan serta membawa dua celurit.
“Korban diteriaki ‘Woy woy woy’ serta dipepet, karena takut akhirnya korban ngebut dan ketika sampai di dekat Indomaret Tunggilis itu motor korban ditendang pelaku sampai jatuh hingga berakhir pembacokan,” ungkap Edison kepada Bogor24Update.
Karena terjadi suara keributan, warga setempat yang sedang berada di salah satu warkop langsung berupaya melarai aksi tersebut. Namun, keempat pelaku berhasil kabur menggunakan motornya.
“Akibat kejadian itu korban mengalami tiga luka bacokan di punggung satu, rusuk satu, bagian bawah ketiak satu, serta tangan lecet-lecet. Sekarang ditangani di RSUD Cileungsi,” jelas Edison.
Edison menduga, aksi pembacokan itu bukan merupakan pembegalan. Melainkan korban menjadi salah sasaran tawuran.
Mengingat, lanjut Edison, sebelumnya sempat ada kabar yang mengatakan bahwa akan terjadi tawuran Cileungsi Vs Jonggol di kawasan tersebut
“Kalau begal ga mungkin diteriaki dulu, dibacok di tempat ramai dan terang dekat Indomaret, serta motornya ga diambil. Jadi, ini kemungkinannya korban salah sasaran tawuran,” tuturnya.
Edison manambahkan, saat ini pihaknya belum mengantongi identitas empat pelaku tersebut. Namun, pihaknya akan berupaya menangkap keempatnya.
“Identitas pelaku belum kita dapati karena CCTV masih menunggu dari operator Indomaret. Jadi, ini masih proses penyelidikan,” pungkasnya.(*)





















