Bogor24Update – Pekerjaan tahap pertama rehabilitasi GOR Pajajaran dan kawasan sekitarnya telah rampung 100 persen. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim saat meninjau proyek tersebut, Senin, 29 Desember 2025.
Peninjauan Dedie Rachim
didampingi Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora), Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman (Disperumkim), serta Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).
“Hari ini saya bersama Pak Kadispora dan jajaran, ada Pak Kadis Perumkim, dan Kadis PUPR, ingin memastikan bahwa pekerjaan tahap satu dari rehabilitasi GOR Pajajaran dan kawasan GOR Pajajaran telah mencapai 100 persen,” ujarnya.
Meski tahap pertama telah selesai, kata ia, masih terdapat sejumlah pekerjaan lanjutan yang akan dilaksanakan pada 2026 mendatang.
“Antara lain bagaimana kita menyelesaikan beberapa venue yang harus dipersiapkan untuk menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) nanti,” ungkapnya.
Selain itu, Dedie menegaskan komitmennya menjadikan kawasan GOR Pajajaran sebagai kawasan olahraga. Untuk mendukung hal tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor telah berkoordinasi dengan PT Perusahaan Gas Negara (PGN) terkait rencana penggeseran instalasi gas yang saat ini memisahkan Indoor B dengan area panggung.
“Dengan digesernya instalasi PGN, kawasan ini bisa menyatu. Nantinya masyarakat bisa jogging di sekitar GOR dan seluruh kawasan, termasuk Mila Kencana,” jelasnya.
Ia juga meminta Dispora untuk berkoordinasi dengan PUPR dan Disperumkim dalam pengelolaan area lingkar luar kawasan GOR. Penataan pedestrian, taman, serta pemilihan jenis bunga dan pohon menjadi perhatian utama agar kawasan tersebut lebih nyaman dan estetis.
“Saya ingin ini seperti GBK, tapi versi kecil. Kalau GBK kan puluhan hektar, sementara kawasan ini sekitar 8 hektar,” tuturnya.
Ia mengakui adanya keterbatasan anggaran. Namun demikian, dirinya menegaskan Pemkot Bogor akan terus berupaya agar warga memiliki satu kawasan olahraga yang menjadi kebanggaan bersama.
“Dengan segala kekurangan dan keterbatasan, kita usahakan warga Bogor punya satu kawasan olahraga kebanggaan,” pungkasnya. (*)






















