Bogor24Update – Seorang warga Kampung Parung Lengsir RT05 RW02 Desa Karihkil, Kecamatan Ciseeng, Kabupaten Bogor, melakukan penggalian tanah di sekitar kediamannya.
Penggalian tanah itu dilakukan guna memastikan keberadaan benda-benda masa perjuangan yang dikubur oleh orang tuanya.
“Awalnya saya beritahukan kepada Babinsa, kebetulan saya anak dari orang tua veteran, pejuang yang pernah ikut BKR, TKR dan Hizbullah,” ungkap Acep Izudin ketika ditemui wartawan, Senin, 28 Agustus 2023.
Acep menceritakan awal tahun 1973 saat ia berumur delapan tahun ikut menguburkan benda-benda masa perjuangan bersama orang tuanya.
“Pada pelaksanaan penguburan tiga benda pistol, peluru dan granat dilakukan orang tua saya dibungkus dengan kain putih,” paparnya.
Menurut Acep, lokasi penguburan benda-benda itu tidak jauh di area makam kakak dan adiknya. Ia mengungkapkan belakang ini rasa khawatir atas keberadaan benda-benda tersebut.