Bogor24Update – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor baru saja menggelar pleno pengundian dan penetapan nomor urut pasangan calon (paslon) pada Pilkada Kota Bogor 2024.
Pengundian nomor urut paslon wali kota dan wakil wali kota Bogor ini digelar di Gedung Braja Mustika, Kota Bogor, Senin, 23 September 2024 malam.
Dalam pengundian tersebut, paslon Sendi Fardiansyah-Melli Darsa (Sendi-Melli) yang didukung Partai Golkar, NasDem, dan PSI itu mendapatkan nomor urut 1.
Selain itu ada paslon Atang Trisnanto-Annida Allivia (nomor urut 2), Dedie Rachim-Jenal Mutaqin (nomor urut 3), Rena Da Frina-Teddy Risandi (nomor urut 4), dan Dokter Raendi Rayendra-Eka Maulana (nomor urut 5).
Menanggapi hasil itu, Sendi Fardiansyah mengaku senang bisa mendapatkan nomor urut 1. Baginya, angka satu merupakan nomor terbaik.