Bogor24Update – David da Silva dan Daisuke Sato membawa Persib Bandung menang melawan Bhayangkara FC, pada laga tunda BRI Liga 1.
Berlaga di Stadion Pakansari, Cibinong Bogor, Persib Bandung unggu 2-1 dari Bhayangkara FC.
Sejak peluit babak pertama, serangan demi serangan terus digencarkan para pemain Persib Bandung ke lini pertahanan Bhayangkara FC.
Serangan Persib Bandung baru membuahkan hasil pada menit 36, sepakan keras Daisuke Sato tidak bisa dibendung kiper Bhayangkara FC. Skor pun berubah 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah hingga turun minum.
Masuk babak kedua, Persib Bandung terus bermain konsisten dengan melakukan skema offensive, terbukti pada menit 56 sepakan Robi Darwis hampir saja menjebol gawang Bhayangkara FC, namun saya bola masih mengenai mistar gawang.
Pada menit 66, Persib Bandung berhasil menggandakan skor menjadi 2-0, tendangan terarah David da Silva berhasil menggetarkan jala gawang Bhayangkara FC.
Merasa unggul, Persib Bandunf mulai mengendurkan serangan, hal itulah yang dimanfaatkan Bhayangkara FC untuk bisa memperkecil skor, terbukti pada menit ke 72 Alex Martins mampu mencatatkan namanya di papan skor. Skor pun berubah 2-1 hingga pluit akhir pertandingan dibunyikan.
Kemenangan ini tetap membawa Persib bertengger di posisi kedua klasemen sementara BRI Liga 1, dengan mengumpulkan 59 poin dan terpaut 5 angka dari rival abadinya Persija Jakarta yang ada di posisi ketiga.
Sementara, kekalahan ini tetap membawa Bhayangkara FC berada di posisi ke 7 Klasemen sementaran dengan mengumpulkan 44 poin dari 31 pertandingan yang sudah dijalani. (Aldi)