Lanjutnya, Paslon Cawalkot Bogor Nomor Urut 5 ini adalah pilihan yang cocok untuk anak Abah di Kota Bogor. Garnies percaya bahwa pasangan ini memiliki solusi konkret untuk masalah-masalah penting seperti pendidikan dan kesehatan gratis.
“Saya tertarik dengan gaya Kang Eka Maulana, yang seperti memutar waktu, mengingatkan kami pada Abah (Anies Baswedan). Visi misinya, terutama soal kesehatan dan pendidikan, membuat kami solid mendukung mereka,” tambah Salmuhari.
Tak ketinggalan ratusan mahasiswa yang tergabung Gerakan Pemuda Patriotik Indonesia (GPPI) Kota Bogor deklarasikan dukungan untuk paslon cawalkot nomor 5, Dokter Rayendra – Eka Maulana.
Deklarasi digelorakan di Posko Aspirasi Bogor Glowing, Senin (14/10/2024) malam.
Koordinator GPPI Kota Bogor, Zidan mengatakan ketertarikan mereka terhadap Dokter Rayendra sudah sejak lama.
“Maka dari itu kami GPPI Kota Bogor berbondong-bondong hadir untuk mendeklarasikan dukungan kami, sekaligus berdialog dengan Dokter Rayendra dan Kang Eka Maulana,” ujar Zidan.
Lebih lanjut, Zidan menjelaskan alasan GPPI Kota Bogor mendukung pasangan pemimpin muda itu. Pihaknya menilai, Dokter Rayendra – Eka Maulana jadi satu-satunya paslon berlatar belakang murni profesional di Pilwalkot Bogor 2024.
Dokter Rayendra punya pengalaman panjang di dunia kesehatan lebih dari dua dekade. Di dunia pendidikan, Rayendra telah mengabdikan diri sebagai dosen ASN UIN Syarif Hidayatullah, Jakarta, selama 15 tahun. Dokter Rayendra juga punya pengalaman bidang ekonomi sebagai pengusaha sukses di bidang kesehatan kulit.
Eka Maulana pun punya pengalaman panjang di dunia ekonomi dan kepemudaan. Ia memulai karirnya 17 tahun silam sebagai fundraiser Greenpeace Indonesia. Hingga kini, Eka Maulana sukses memimpin berbagai perusahaan di bidang media advertising hingga swadaya.
“Kami yakin dan percaya bahwa paslon profesional ini punya kompetensi. Selain itu, komitmen kuat anti korupsi, kolusi dan nepotisme yang dipegang teguh Dokter Rayendra – Eka Maulana jadi alasan kami mendukung nomor 5,” kata Zidan.
“Hanya Dokter Rayendra – Eka Maulana yang dengan jujur membangun komunikasi dari hati ke hati pada anak muda. Nomor 5 jadi harapan kami para mahasiswa di GPPI,” tukasnya. (***)