Bogor24Update – Sejumlah nama bakal calon kepala daerah mulai banyak dibincangkan menjelang Pilkada Kota Bogor 2024. Salah satunya adalah Dedie A Rachim.
Dedie Rachim diketahui telah mendapat rekomendasi PAN dan Partai Demokrat, dan PSI yang juga disebut-sebut bakal menjatuhkan rekomendasi kepada eks pendamping Bima Arya itu.
Meski demikian, Dedie Rachim juga ikut penjaringan bakal calon wali kota Bogor di beberapa partai politik (parpol), salah satunya adalah PPP.
Menanggapi hal itu, mantan aktivis 98 yang juga aktivis NU, Rommy Prasetya menilai bahwa tak salah Dedie Rachim mengikuti penjaringan di PPP. Sebab, partai berlambang Kabah itu memiliki banyak kader potensial.
Diantaranya adalah Akhmad Saeful Bakhri alias Gus M yang diketahui ambil bagian dalam penjaringan calon kepala daerah PPP.
Gus Rommy biasa disapa menyebut bukan tidak mungkin Dedie Rachim menggandeng Gus M sebagai calon wakil wali kota Bogor.