Bogor24Update – Perayaan hari Kemerdekaan ke-78 Republik Indonesia, merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia menuju yang lebih baik.
Diusianya yang sudah tidak muda lagi, Indonesia berpeluang mendapatkan perbaikan kesejahteraan dan kemajuan rakyatnya di alam kemerdekaan ini.
Demikian dikemukakan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kabupaten Bogor, Rudy Susmanto.
Menurutnya, saat ini banyak kesempatan yang bisa diraih menuju Indonesia yang lebih baik, dan Kabupaten Bogor yang lebih maju serta berkembang, karena sumber daya telah dimiliki oleh bangsa dan negara ini.
“Apa yang kurang dari kita sekarang ini? Kita syukuri semuanya, masih dalam suasana kemerdekaan kita bangkit menuju Indonesia Emas, Indonesia yang lebih baik, dan Kabupaten Bogor yang maju serta berkembang,” ujar Rudy, Jumat 18 Agustus 2023.
Ia menambahkan, usia kemerdekaan yang sudah memasuki 78 tahun menjadi modal utama untuk Indonesia melaju ke arah yang lebih baik.
Bahkan kata dia, segudang pengalaman menangani berbagai kesulitan dan hambatan telah ditempuhnya sehingga Indonesia mampu mensejajarkan diri dengan negara maju lainya di dunia.