Bogor24Update – Sebuah kecelakaan terjadi di Kota Bogor pada Kamis (05/09/2024), melibatkan mobil Toyota Inova dengan nomor polisi B 2263 JV.
Mobil yang melaju dengan kecepatan tinggi tidak mampu dikendalikan hingga menabrak pagar Denpom Kota Bogor.
Jani, saksi mata di lokasi kejadian, menyaksikan langsung peristiwa tersebut. Akibatnya, pagar, separator, lampu, hingga plafon Denpom mengalami kerusakan parah.
“Mobil itu datang dari arah BTM dengan kecepatan tinggi, menghantam trotoar, dan kemudian langsung menabrak pagar Denpom Kota Bogor.”
Menurutnya, laju kendaraan tersebut diperkirakan mencapai 160 kilometer per jam.
Di dalam mobil tersebut, menurut Jani, terdapat tiga orang penumpang. Namun, salah satu dari mereka kabur sesaat setelah kecelakaan terjadi.