Bogor24Update – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor menggelar peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H, pada Selasa, 20 Januari 2026.
Kegiatan yang digelar di Masjid Agung Al-Isra Kota Bogor, Jalan Nyi Raja Permas, Kelurahan Cibogor, Kecamatan Bogor Tengah ini dihadiri ribuan jemaah.
Peringatan Isra Mi’raj diisi dengan ceramah oleh K.H. Fikri Zainuddin MZ dan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) KH. Tb. Muhidin.
Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim, menyampaikan rasa syukur atas terselenggaranya kegiatan tersebut. Ia menilai peringatan Isra Mi’raj bukan sekadar seremonial, melainkan momentum refleksi bagi umat Islam dalam kehidupan sehari-hari.
“Alhamdulillah acara hari ini dihadiri oleh K.H. Fikri Zainuddin MZ. Beliau tadi menyampaikan ceramah terkait Isra Mi’raj, dan mudah-mudahan ini menginspirasi kita bahwa seluruh rangkaian salat itu harusnya bisa menjadikan seseorang berakhlakul karimah,” ujarnya.
Dedie juga menekankan bahwa ibadah wajib perlu diimbangi dengan ibadah-ibadah lainnya, termasuk amal perbuatan sosial yang berdampak langsung bagi lingkungan dan masyarakat.
“Ibadah wajib itu juga harus diimbangi dengan ibadah-ibadah yang lain, karena siapa tahu ibadah wajib masih bolong-bolong, bisa ditambal oleh ibadah-ibadah yang lainnya. Salah satu contoh yang baik tadi, mungkin gara-gara kita tidak membuang sampah sembarangan, maka tidak terjadi banjir. Nah, itu juga ibadah,” pungkasnya. (*)






















