“Saya mengucapkan terima kasih kepada saudara H yang memviralkan tersebut bahwa masih ada anggota Polres Bogor yang kurang profesional dalam melaksanakan tugas,” ucap Rio.
Baca Juga : Jadi Korban KDRT, Laporan Warga Parungpanjang Tak Diindahkan Polisi
Selaku Kapolres Bogor, Rio pun meminta maaf kepada masyarakat atas ketidak profesionalan anggotanya dalam bertugas.
“Saya akan maksimal melaksanakan tugas dan saya tetap akan terbuka dengan segala masukan dari seluruh lapisan masyarakat,” tuturnya.
Menurut Rio, ketidakprofesionalan kedua anggotanya dalam melayani masyarakat tersebut, lantaran kurangnya pemahaman dari dua anggota Polsek Parungpanjang ini.
“Jadi mungkin kurang pahamnya anggota tersebut tentang hal hal yang yang bisa memenuhi perkara tersebut sehingga minta dokumen-dokumen yang tidak seharusnya, ada akte nikah dan segala macem harusnya ketika sudah datang kita layani,” tegasnya.