Bogor24Update – Libur hari raya Idul Fitri diharapkan bisa mendongkrak wisatawan untuk datang ke Kabupaten Bogor, baik lokal maupun luar kota.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kabupaten Bogor, Deni Humaedi mengatakan, bahwa pihaknya menargetkan jumlah wisatawan yang mengunjungi Kabupaten Bogor sebanyak 10 juta orang di tahun 2023.
Target tersebut naik 2 juta orang dari tahun sebelumnya, Disbudpar menargetkan 8 juta orang di tahun 2022.
“Semoga, dongkrakan dengan hari raya Idul Fitri ini juga bisa nutup, anggap maret ini kan puasa, otomatis kunjungan (berkurang), walaupun tetap ada, tapi nanti bisa ketutup di akhir April hingga awal Mei,” ujar Deni, Senin, 10 April 2023.