Selanjutnya, kata Zulkernaidi, teman teman korban langsung meminta pertolongan kepada warga setempat, hingga akhirnya warga pun melakukan pencarian.
Korban pun akhirnya berhasil ditemukan dengan kondisi meninggal dunia tidak jauh dari awal korban tenggelam.
“Pencarian dilakukan oleh warga dengan cara menutup bendungan, sekira pukul 16.30 korban diketemukan dalam keadaan meninggal dunia,” lanjutnya.
Usai ditemukan, jasad korban langsung di evakuasi oleh warga dan segera dibawa ke rumah sakit untuk dilakukan pemeriksaan secara medis.
“Korban dibawa ke klinik Medika Pamijahan untuk dilakukan pemeriksaan awal, dan selanjutnya diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan,” tandasnya.