Bogor24update – Dewasa ini, banyak kampung disulap menjadi destinasi wisata di Kota Bogor. Hal tersebut tak lepas dari peran masyarakat dengan pemerintah setempat dalam mengembangkan potensi wilayah yang ada.
Potensi wilayah yang sekarang tengah dikembangkan menjadi kampung tematik, salah satunya Kelurahan Margajaya. Margajaya yang wilayahnya berada di bagian barat Kota Bogor ini memiliki potensi sejarah dan ekonomi.
“Di Margajaya yang kami ingin angkat salah satunya sejarah, ada Masjid Nurud Da’wah, menara Tegal Lonceng, dan ada batu prasasti peninggalan Belanda,” kata Lurah Margajaya, Yudi M. Somiki, Kamis, 2 Maret 2023.
Somiki ingin potensi sejarah yang berada di wilayah RW04 dan 05 itu nantinya terintegrasi dalam kampung tematik yang sekarang sedang dirintis bernama Margasari.
Selain potensi sejarah, Margajaya sebagai salah satu wilayah yang menjadi pintu masuk Kota Bogor ini memiliki potensi ekonomi di sektor UMKM dengan berbagai produk buah pala.
“Disamping itu kami juga akan angkat dari sektor UMKM, karena dulu paling terkenal dengan kerajinan pala. Nah, ini yang sedang kami rintis untuk ditampilkan kembali untuk unggulan UMKM-nya,” katanya.