Bogor24Update – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor tengah membuka formasi CPNS tahun 2024 untuk 45 kebutuhan umum dan 1 alokasi untuk kebutuhan khusus penyandang disabilitas. Rinciannya, tenaga kesehatan 18 formasi dan tenaga teknis 28 formasi.
Pendaftaran CPNS Kota Bogor itu dibuka mulai 20 Agustus hingga 6 September 2024.
Hal itu tertuang dalam surat pengumuman penerimaan Nomor : 800/4035-BKPSDM tentang Penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil di Lingkungan Pemerintah Daerah Kota Bogor Tahun Anggaran 2024.
Pelamar harus memenuhi sejumlah persyaratan umum
1. Setiap Warga Negara Indonesia mempunyai kesempatan yang sama untuk melamar menjadi Pegawai PNS.
2. Usia paling rendah 18 (delapan belas) tahun dan paling tinggi 35 (tiga puluh lima) tahun pada saat melamar PNS.
3. Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana dengan pidana penjara 2 (dua) tahun atau lebih.
4. Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai PNS, PPPK, prajurit Tentara Nasional Indonesia, anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta.
5. Tidak berkedudukan sebagai Calon PNS, PNS, prajurit Tentara Nasional Indonesia, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia.
6. Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis.