Bogor24Update – Seorang tukang bangunan, tewas usai tersengat listrik di sebuah rumah di wilayah Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor.
Korban yang diketahui bernama Yudi Maryadi (53) itu tewas usai diketahui melakukan perbaikan aliran listrik yang bermasalah di rumah tersebut pada Sabtu 15 Juni 2024.
“Pada sekitar pukul 15.30 WIB, korban naik ke atas plafon dengan membawa tespen dan solasi bersama seorang saksi yang juga bekerja di bangunan tersebut,” ungkap Kapolsek Cileungsi, Kompol Wahyu Maduransyah Putra dalam keterangannya, Minggu 16 Juni 2024.
Lebih lanjut Wahyu mengatakan, saat itu, Yudi sempat turun untuk istirahat sebelum kembali naik ke atas plafon sekitar pukul 17.30 WIB.